Generus LDII Sumbang Medali Emas untuk Sumsel pada Cabor Pencak Silat Popnas 2023

PALEMBANG-Pesilat Persinas ASAD Palembang Yaqinan Shodiqon meraih medali emas pada Kelas C Putra Popnas 2023 di Palembang, Sumsel. Qinan berhasil menjadi juara setelah mengalahkan pesilat dari Sumatera Barat M Ikbal di partai puncak di Gedung Dekranasda Jakabaring, Sabtu (2/9/2023).

Di tempat ketiga atau medali perunggu diraih Panca dari DKI Jakarta. Menariknya Qinan dan Panca sama-sama pesilat Persinas ASAD dan juga warga LDII.

Meraih skor 28 Qinan berhasil memenangkan partai final dengan kemenangan tehnik, dikarenakan lawannya Muhammad Iqbal dari Sumatera Barat tidak dapat melanjutkan pertandingan di babak kedua.

Ia merasa bersyukur karena dapat menyelesaikan pertandingan dengan baik dan lancar, Menurutnya support kedua orang tua, dan porses latihan yang konsisten sangat berpengaruh dengan hasil yang dicapainya.

“Alhamdulillah dan terima kasih atas doa dan dukungan semua pihak dan para pelatih yang membimbing dan membina, mudah-mudahan dapat terus memberikan prestasi pada ajang-ajang pencak silat selanjutnya,” ujarnya.

Putra dari Bapak Rohman Aziz dan Ibu Siti Zahara ini telah mengikuti latihan di Persinas ASAD sejak usia dini. Berbagai pertandingan dan kompetisi telah Qinan ikuti hingga ajang Popnas 2023 ini.

admin_taufik

Learn More →
Telegram
WhatsApp